Pengertian Kurs Valuta Asing (Valas)

Pengertian Kurs valuta asing (valas) secara umum adalah nilai harga tukar suatu mata uang asing yang dipertukarkan dengan mata uang lain. Sedangkan pertukaran suatu mata uang dengan mata uang lainnya disebut transaksi valas (foreign exchange atau lebih dikenal dengan nama forex).

Kurs Valuta Asing (Valas) terdiri dari Kurs Nominal dan Kurs Riel (Real Exchange Rate) terkadang disebut Terms of Trade atau Competitivenes (daya saing) yang pada dasarnya menunjukkan harga relatif produk luar negeri terhadap harga produk domestik.

Pasar valuta asing merupakan salah satu jenis pasar yang memiliki pengaruh cukup besar terhadap perkembangan ekonomi dunia.

Contoh sederhana Kurs Nominal

Kurs Rupiah per Dolar (Rp/$) adalah Rp. 10.000.

Artinya setiap $1 dapat ditukar dengan Rp. 10.000. atau dapat pula dinyatakan dengan kurs dolar per rupiah ($/Rp) adalah $0,0001. Artinya setiap 1 Rupiah dapat membeli 0,0001 dolar

Sistem Penentuan Kurs Valas

Sistem Kurs Tetap (Fixed Exchange Rate System)

  • Kurs ditetapkan tidak melalui pasar valuta asing, tapi ditetapkan sendiri oleh pemerintah
  • Sistem Kurs Fleksibel (Fleksible Exchange Rate System)

Penentuan Sistem Kurs Fleksibel berdasarkan:

  1. Kurs Mengambang Bebas (Freely Floating Exchange Rate). Kurs mata uang ditetapkan secara bebas melalui pasar valas. Pemerintah sama sekali tidak ikut campur mempengaruhi permintaan dan penawaran valas
  2. Kurs Mengembang Terkendali (Managed Floating Exchange Rate System). Pemerintah ikut campur tangan mengendalikan kurs mata uang dengan cara menjual atau membeli valas. Tujuannya adalah menjaga stabilitas kurs mata uang sebagaimana yang diinginkan pemerintah

Devaluasi adalah bentuk kebijakan yang diambil pemerintah untuk menurunkan kurs mata uang domestik. Kebalikan dari kebijakan devaluasi adalah revaluasi. Kurs ditetapkan melalui pasar valas.

Di pasar valas diperdagangkan berbagai jenis valas, yang pada umumnya dilakukan oleh pihak perbankan dan perusahaan-perusahaan yang khusus bergerak dalam jual beli valas. Apresiasi merupakan terminologi untuk menunjukkan naiknya kurs suatu mata uang sebagai akibat adanya perubahan permintaan dan penawaran di pasar valas. Kebalikan dari apresiasi adalah depresiasi

Kurs Valuta Asing (Valas) – Referensi Bisnis

Recommended For You

About the Author: Lentera Bisnis

Wiraswata bebas yang nggak mau terikat ikut berbagi informasi pengetahuan bisnis berdasarkan pengalaman dan dari sumber terpercaya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *