Sekilas Tentang PT HM Sampoerna Tbk

PT Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk atau yang lebih dikenal dengan “Sampoerna” merupakan salah satu perusahaan rokok terkemuka di Indonesia. Sampoerna memproduksi sejumlah kelompok merek rokok kretek yang telah dikenal luas, di antaranya Sampoerna A, Sampoerna Kretek, Sampoerna U, dan rokok kretek yang legendaris Dji Sam Soe.

PT HM Sampoerna adalah anak perusahaan dari PT Philip Morris Indonesia (PMID) yang merupakan afiliasi dari Philip Morris International Inc. (PMI), perusahaan rokok internasional terkemuka di dunia.

Ruang lingkup kegiatan Perusahaan meliputi manufaktur dan perdagangan rokok serta investasi saham pada perusahaan-perusahaan lain. Kegiatan produksi rokok secara komersial telah dimulai pada tahun 1913 di Surabaya sebagai industri rumah tangga. Pada tahun 1930, industri rumah tangga ini diresmikan dengan dibentuknya NVBM Handel Maatschapij Sampoerna.

Visi Sampoerna terkandung dalam “Falsafah Tiga Tangan.” Masing-masing dari ketiga “Tangan,” mewakili perokok dewasa, karyawan dan mitra usaha, serta masyarakat luas. Ketiganya merupakan pemangku kepentingan utama yang harus dirangkul oleh Sampoerna untuk meraih visinya menjadi perusahaan yang paling terkemuka di Indonesia.

Sejarah Singkat Sampoerna

Tahun 1913 – Liem Seeng Tee, seorang imigran asal Tiongkok, memulai usahanya dengan memproduksi dan menjual produk SKT di rumahnya di Surabaya. Usaha kecilnya tersebut, merupakan salah satu usaha pertama di Indonesia yang membuat dan memasarkan rokok kretek dengan merek Dji Sam Soe.

Tahun 1930 – Setelah usahanya berkembang dengan mapan, Liem Seeng Tee kemudian mendirikan perusahaan dengan nama Sampoerna dan memindahkan keluarga serta pabriknya ke sebuah kompleks bangunan di Surabaya, yang kemudian diberi nama “Taman Sampoerna.” Hingga saat ini, Taman Sampoerna masih aktif memproduksi SKT milik Sampoerna.

Tahun 1959 – Bisnis Sampoerna kemudian dilanjutkan oleh generasi kedua dari keluarga Sampoerna, yaitu Aga Sampoerna, yang memfokuskan usaha pada produksi SKT.

Tahun 1963 – Nama perusahaan PT Hanjaya Mandala Sampoerna didirikan di Indonesia pada tanggal 19 Oktober 1963 berdasarkan Akta Notaris Anwar Mahajudin, S.H., No. 69. Akta Pendirian Perusahaan disahkan oleh Menteri Kehakiman Republik Indonesia dalam Surat Keputusan No. J.A.5/59/15 tanggal 30 April 1964 serta diumumkan dalam Lembaran Berita Negara Republik Indonesia No. 94 tanggal 24 November 1964, Tambahan No. 357.

Tahun 1978 – Generasi ketiga dari keluarga Sampoerna, yaitu Putera Sampoerna, mengambil alih tampuk kepemimpinan Sampoerna. Di bawah kepemimpinannya, pertumbuhan usaha Sampoerna meningkat pesat.

Tahun 1989 – Sampoerna meluncurkan merek Sampoerna A yang merupakan produk Sigaret Kretek Mesin (SKM).

Tahun 1990 – Sampoerna menjadi perusahaan publik, dan mulai mengembangkan struktur perusahaan modern serta menjalani periode investasi dan ekspansi.

Tahun 2001 – Generasi keempat dari keluarga, yaitu Michael Sampoerna, menjadi pemimpin Perseroan. Beliau berhasil melanjutkan kesuksesan para pendahulunya.

Tahun 2005 – Melihat keberhasilan usahanya, Sampoerna menarik perhatian PMI. Ketertarikan tersebut kemudian membuat PMID, anak perusahaan dari PMI, mengakuisisi mayoritas saham Sampoerna pada bulan Mei 2005.

Tahun 2006 – Sampoerna mengambil posisi nomor satu dalam pangsa pasar di pasar rokok Indonesia.

Tahun 2008 – Sampoerna meresmikan pengoperasian pabrik SKM di Karawang dengan nilai investasi sebesar USD250 juta.

Tahun 2012 – Sampoerna melewati volume penjualan 100 miliar batang.

Tahun 2013 – Sampoerna merayakan hari jadinya yang ke-100.

Profil Presiden Komisaris PT HM Sampoerna 2017

John Gledhill (Presiden Komisaris Sampoerna)

John Gledhill (Presiden Komisaris) – Warga negara Australia, lahir di Liverpool pada 18 Januari 1954. John Gledhill menjabat sebagai Presiden Komisaris Sampoerna sejak 18 Juli 2012. Beliau bergabung dengan PMI di tahun 1983 dan menjabat berbagai posisi senior di bidang penjualan, pemasaran dan manajemen umum di sejumlah afiliasi PMI, termasuk menjabat sebagai Presiden Direktur Sampoerna selama periode 2009 – 2012. John Gledhill ditunjuk kembali sebagai Presiden Komisaris Sampoerna oleh Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (“RUPST”) yang diselenggarakan pada tanggal 27 April 2015. Beliau memperoleh Higher National Certificate di bidang Business Studies dari Liverpool Politeknik dan menyelesaikan International Executive Program INSEAD di Perancis pada tahun 1999.

Profil Presiden Direktur  PT HM Sampoerna 2017

 

Mindaugas Trumpaitis (Presiden Direktur Sampoerna)

Mindaugas Trumpaitis (Presiden Direktur) – Warga negara Lithuania, lahir di Lithuania pada tanggal 29 Mei 1975. Beliau diangkat menjadi Presiden Direktur Sampoerna melalui RUPSLB Perseroan yang diselenggarakan pada tanggal 18 November 2016. Mindaugas Trumpaitis bergabung dengan PMI Lithuania pada tahun 1998 sebagai Merchandiser. Selama 18 tahun, beliau mengumpulkan pengalaman yang progresif dalam mengelola bisnis tembakau di pasar menengah dan besar pada afiliasi global PMI, termasuk 10 tahun pengalaman sebagai General Manajer/Managing Director di Finlandia, Kawasan Baltik, Meksiko dan Kanada. Beliau meraih gelar Sarjana Ekonomi dan Master di bidang Manajemen Bisnis dari Klaipeda University di Klaipeda, Lithuania, dan Executive MBA Courses dari INSEAD di Perancis.

Lokasi Fasilitas Produksi PT HM Sampoerna Tbk

Sampoerna mengoperasikan tujuh fasilitas produksi di Indonesia:

  • Fasilitas Produksi Sigaret Kretek Mesin (SKM): Satu fasilitas masing-masing di Pasuruan dan Karawang.
  • Fasilitas Produksi Sigaret Kretek Tangan (SKT): Tiga fasilitas produksi di Surabaya serta satu fasilitas masing-masing di Malang dan Probolinggo. Sampoerna bermitra dengan 38 Mitra Produksi Sigaret (MPS).

Alamat PT HM Sampoerna Tbk

Kantor Pusat: Jl. Rungkut Industri Raya No. 18, Surabaya, 60293, Indonesia

  • Telepon: (031) 8431 699;
  • Faksimili: (031) 8430 986
  • Website: www.sampoerna.com

Kantor Perwakilan Perseroan di Jakarta: One Pacific Place, Lantai 16-20 Sudirman Central Business District (SCBD) Jl. Jend. Sudirman Kav. 52-53, Jakarta, 12190, Indonesia

  • Telepon: (021) 5151 234;
  • Faksimili: (021) 5152 234
  • Email: investor.relations@sampoerna.com

 

Profil PT Hanjaya Mandala Sampoerna Tbk – Lentera Bisnis

Recommended For You

About the Author: Lentera Bisnis

Wiraswata bebas yang nggak mau terikat ikut berbagi informasi pengetahuan bisnis berdasarkan pengalaman dan dari sumber terpercaya.

2 Comments

  1. selamat siang,
    kami tertarik dengan kemitraan produksi sigaret dari perusahaan PT. MH SAMPOERNA mohon petunjuk lengkapnya untuk bisa bermitra dengan PT. MH SAMPOERNA. informasi bisa dikirimkan melalui email : cv.tanikarya@gmail.com
    terimakasih

Tinggalkan Balasan ke Lentera Bisnis Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *